Berita  

Polsek Teluk Meranti Gencarkan Patroli dan Sosialisasi Saber Pungli, Warga Apresiasi Langkah Preventif

PELALAWAN – RIAU – 1Fakta. Com

Dalam rangka mencegah praktik pungutan liar (pungli) serta menciptakan pelayanan publik yang bersih dan transparan, Polsek Teluk Meranti melaksanakan Patroli dan Sosialisasi Saber Pungli pada Minggu pagi, 18 Mei 2025.

Kegiatan berlangsung di Jl. Rambutan, Kelurahan Teluk Meranti mulai pukul 09.30 WIB hingga 10.00 WIB. Tiga personel Polsek Teluk Meranti dikerahkan untuk menyampaikan imbauan langsung kepada masyarakat mengenai bahaya dan konsekuensi hukum dari praktik pungli.

Kapolsek Teluk Meranti, IPDA Boby Even, S.H., M.H., menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen Polri untuk membangun kepercayaan publik melalui tindakan pencegahan di lapangan.

“Kami ingin memastikan masyarakat tidak hanya memahami bahwa pungli adalah tindakan melawan hukum, tetapi juga merasa aman karena aparat hadir aktif di tengah mereka,” ujar IPDA Boby Even.

Selama patroli berlangsung, tidak ditemukan adanya aktivitas pungli. Warga di sekitar lokasi juga menyambut baik kehadiran aparat kepolisian dan menyatakan dukungannya terhadap langkah-langkah preventif ini.

Kegiatan berlangsung dalam keadaan aman, tertib, dan tanpa kendala. Dengan sosialisasi yang terus dilakukan, Polsek Teluk Meranti berharap masyarakat semakin sadar hukum dan turut serta dalam menjaga integritas lingkungan sosialnya. ( Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *