Takengon – 1fakta.com
Satuan Tugas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-126 Kodim 0106/Aceh Tengah menuntaskan pembangunan jembatan penghubung di Desa Kute Keramil, Kecamatan Linge, Kabupaten Aceh Tengah. Pekerjaan fisik yang menjadi salah satu sasaran utama program TMMD tersebut kini telah selesai 100 persen, Rabu (5/11/2025).
Jembatan yang dibangun Satgas TMMD bersama warga setempat ini menjadi akses vital bagi masyarakat dalam menjalankan aktivitas sehari-hari. Sebelum adanya jembatan, warga kesulitan melintas terutama saat musim hujan karena aliran sungai cukup deras dan berisiko bagi pengguna jalan.
Komandan Kodim 0106/Aceh Tengah Letkol Inf Raden Herman Sasmita mengatakan, keberhasilan penyelesaian pembangunan ini tidak terlepas dari dukungan dan partisipasi masyarakat yang terlibat langsung dalam setiap tahapan pekerjaan. “Keterlibatan warga menjadi kunci utama dalam percepatan penyelesaian jembatan. TMMD ini bukan hanya membangun infrastruktur, tapi juga membangun semangat gotong royong,” ujarnya.
Ia menambahkan, jembatan tersebut diharapkan mampu meningkatkan mobilitas warga, memperlancar distribusi hasil pertanian, serta mempermudah akses pendidikan dan kesehatan bagi masyarakat di Desa Kute Keramil dan sekitarnya.
Sementara itu, salah seorang warga Desa Kute Keramil, Amiruddin, menyampaikan rasa syukur dan terima kasih atas perhatian TNI melalui program TMMD. “Kami sangat berterima kasih kepada bapak-bapak TNI. Dengan adanya jembatan ini, perjalanan kami jadi lebih aman dan cepat. Ini sangat membantu masyarakat,” ucapnya.
Selain membangun jembatan, Satgas TMMD ke-126 Kodim 0106/Aceh Tengah juga melaksanakan kegiatan nonfisik seperti penyuluhan kesehatan, bela negara, dan sosialisasi ketahanan pangan sebagai upaya meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap pentingnya pembangunan berkelanjutan.
Penyelesaian jembatan ini menjadi bukti nyata komitmen TNI dalam mendukung pembangunan di wilayah pedalaman Aceh Tengah. Sinergi antara TNI dan masyarakat diharapkan terus terjalin untuk memperkuat kemanunggalan serta mempercepat pemerataan pembangunan di daerah.(#)

