Berita  

Antisipasi Laka dan C3, Polsek Pangkalan Lesung Gelar Pengaturan Lalu Lintas

PELALAWAN – RIAU – 1Fakta. Com

Polsek Pangkalan Lesung, Polres Pelalawan, melaksanakan patroli dan pengaturan lalu lintas di wilayah rawan kecelakaan dan pelanggaran guna antisipasi tindak pidana Curas, Curat, dan Curanmor (C3), Sabtu (17/1/2026) pagi.

Kegiatan dimulai pukul 10.00 WIB di Jalan Lintas Timur, Kecamatan Pangkalan Lesung, Kabupaten Pelalawan dengan melibatkan tiga personel, yakni Aipda Abel Tarigan, Aipda M. Dirham Lubis, dan Aipda Joni Efendi, SH.

Kapolsek Pangkalan Lesung, AKP Lambok Hendriko, SH, mengatakan patroli dan pengaturan lalu lintas ini bertujuan menciptakan kamseltibcar lantas, mencegah kecelakaan, memberikan rasa aman kepada pengguna jalan, serta meningkatkan kepercayaan masyarakat terhadap Polri.

“Kegiatan ini rutin dilakukan di titik rawan untuk menjaga ketertiban lalu lintas sekaligus mencegah kejahatan C3 di wilayah hukum kami,” ujar Kapolsek.

Hingga patroli berakhir, situasi lalu lintas terpantau lancar dan aman, tanpa adanya kejadian menonjol. Polsek Pangkalan Lesung menegaskan akan terus melakukan pengaturan dan patroli secara berkala guna meningkatkan keselamatan masyarakat di jalan raya.