Berita  

Bhabinkamtibmas Polsek Bunut Lakukan Silaturahmi Cooling System di Desa Merbau dan Keriung

PELALAWAN – RIAU – 1Fakta. Com

Dalam upaya menjaga stabilitas keamanan dan ketertiban masyarakat, Bhabinkamtibmas Polsek Bunut, Polres Pelalawan, melaksanakan kegiatan silaturahmi dan door to door system (DDS) kepada warga Desa Merbau dan Desa Keriung, Kecamatan Bunut, Kabupaten Pelalawan, Minggu, 18 Januari 2026.

Kegiatan yang berlangsung sekitar pukul 11.00 WIB tersebut dilakukan oleh Bhabinkamtibmas Desa Merbau dan Desa Keriung, Bripka Arlis Saputra. Kegiatan ini merupakan bagian dari strategi cooling system kepolisian untuk menciptakan situasi yang aman dan kondusif di tengah masyarakat.

Dalam sambangnya, Bripka Arlis Saputra mengajak warga untuk bersama-sama menjaga dan menciptakan keamanan lingkungan. Ia juga menyampaikan apresiasi kepada masyarakat atas dukungan dan kerja sama yang selama ini terjalin dengan pihak kepolisian.

Selain itu, Bhabinkamtibmas mengimbau warga agar tidak mudah terpengaruh oleh informasi yang belum jelas kebenarannya atau berita hoaks. Masyarakat diminta untuk lebih bijak dalam menggunakan media sosial agar tidak ikut menyebarkan informasi yang dapat memicu keresahan.

“Peran masyarakat sangat penting dalam menjaga kamtibmas. Kami berharap warga dapat membantu tugas Polri serta menjadi perpanjangan tangan kepolisian dalam menyampaikan pesan-pesan kamtibmas di lingkungan masing-masing,” ujar Bripka Arlis Saputra kepada warga.

Kapolsek Bunut, AKP Arinal Fajri, S.H., menyampaikan bahwa kegiatan silaturahmi dan DDS ini merupakan langkah preventif untuk memperkuat sinergi antara Polri dan masyarakat. Menurutnya, komunikasi yang baik menjadi kunci utama dalam menjaga keamanan dan ketertiban di wilayah hukum Polsek Bunut.
Selama kegiatan berlangsung, situasi di Desa Merbau dan Desa Keriung terpantau aman dan kondusif tanpa adanya gangguan keamanan.