Berita  

Syukuran 30 Tahun Indah Kesuma Noer, Wadirut PT Green Palma Riau Jaya, Berbagi Bersama Puluhan Anak Yatim

PEKANBARU – RIAU – 1Fakta. Com

Wakil Direktur Utama PT Green Palma Riau Jaya, Indah Kesuma Noer, menggelar acara syukuran ulang tahun ke-30 hari ini, Jumat (9/1/2026).

Acara berlangsung penuh kehangatan bersama puluhan anak yatim serta seluruh karyawan PT Green Palma Riau Jaya, bertempat di Planto Tepi Sungai Jantan (Rumah Makan), Pekanbaru.

Syukuran ini tidak sekadar menjadi perayaan usia, namun juga dimaknai sebagai momentum berbagi dan memperkuat kepedulian sosial. Dalam kegiatan tersebut, Indah Kesuma Noer secara langsung menyerahkan santunan kepada puluhan anak yatim dari Kota Pekanbaru.

Dalam sambutannya, Indah menegaskan bahwa rasa syukur atas perjalanan hidup dan karier harus diwujudkan melalui aksi nyata yang bermanfaat bagi sesama.

“Hari ini saya ingin berbagi kebahagiaan. Semoga apa yang kita lakukan membawa keberkahan dan menjadi pengingat untuk terus peduli kepada sesama,” ujarnya.

Acara ini turut dihadiri jajaran manajemen dan seluruh karyawan PT Green Palma Riau Jaya, menciptakan suasana kekeluargaan yang hangat dan penuh kebersamaan.

Kegiatan ditutup dengan doa bersama serta penyerahan santunan, yang disambut haru oleh para anak yatim.
Momentum syukuran ini sekaligus menegaskan komitmen Indah Kesuma Noer dan PT Green Palma Riau Jaya untuk terus menanamkan nilai kemanusiaan dan kepedulian sosial dalam setiap langkah perusahaan.