PELALAWAN – RIAU – 1Fakta. Com
Polsek Kuala Kampar, Polres Pelalawan, melaksanakan kegiatan Jum’at Curhat pada Jumat (2/1/2026) sekitar pukul 08.30 WIB di Amera Mart, Kelurahan Teluk Dalam, Kecamatan Kuala Kampar.
Kegiatan dipimpin oleh Ps. Kanit Samapta Aipda Irsal dan Ps. Kanit Binmas Aipda Ismed Mulyadi, diikuti oleh lima warga setempat. Jum’at Curhat merupakan bagian dari program Quick Wins Kapolri yang bertujuan mendengar langsung keluhan masyarakat terkait keamanan, ketertiban, dan pelayanan publik.
Beberapa permasalahan yang disampaikan masyarakat antara lain potensi bencana banjir dan kenakalan remaja pada malam hari. Menanggapi hal itu, personel Polsek Kuala Kampar memberikan himbauan: masyarakat diimbau menjaga lingkungan, membersihkan parit, menanam pohon, dan tidak merusak hutan untuk mengurangi risiko banjir.
Sedangkan terkait kenakalan remaja, pihak kepolisian berencana memberikan himbauan kepada para remaja serta mengingatkan orang tua untuk mengawasi pergaulan dan jam keluar anak-anaknya di malam hari.
Kegiatan berlangsung hingga pukul 09.00 WIB dengan aman dan kondusif. Kapolsek Kuala Kampar, AKP Rian Onel, S.H., M.H., menegaskan bahwa kegiatan semacam ini penting untuk memperkuat hubungan antara masyarakat dan kepolisian serta meningkatkan efektivitas pelayanan publik.

